Memasak ada aturannya loh ... =X UPPSSS... =D

Libur.. kadang aku suka dengan kata berlabel LIBUR. mengingat aku tidak perlu berkutat dengan angka atau barisan kata yang sebelumnya selalu mengalir mondar mandir di pikiranku selama 6 hari dalam 1 minggu.

Tapi LIBUR terkadang hal yang sangat membosankan jika itu benar terjadi.

Kata Libur its mean sesuatu yang membuat gadis manis <baca aku> tinggal dirumah dan turun pangkat menjadi Pembantu Umum ..hah.. mengenaskan..

entah hanya aku saja atau kaum hawa seumuran aku juga merasakannya. tapi yang pasti Liburan adalah tempat pelatihan otot terefektif untuk ku sekaligus surga bagi kaum ibu..

WHY ??
Karena setiap ada kata Libur.
seorang gadis manis <baca aku> selalu saja disuruh untuk memasak...
Memasak bukanlah hal yang buruk.. bahkan ini sangat menyenangkan ! benar benar menyenangkan hingga aku bisa membayangkan nya.. di sekolahku dulu, aku benar-benar menanti pelajaran tataboga. dan disana nilaiku cukup cukup cukup dan terlampau cukup memuaskan bagi KU.

namun ketika kelas memasak itu harus ditangani oleh My MOM. maka semua menjadi tampak berbeda..


kau tau?? mengiris itu ada aturannya. ketika ku buat sesuatu variasi dalam masakanku, sontak tak perlu menunggu selama 5 detik My Lovely Teacher akan memarahiku habis habisan.. "HEY ! BEGITU YA CARANYA MOTONG SAYURAN, KALAU DI BUAT SUP MOTONGNYA HARUS BAGAIMANA? APAKAH SEPERTI ITU ? MAKANYA KALAU MAKAN MASAKAN RUMAH DIPERHATIKAN !!"



setelah mengomel maka dalam sekejap langkah tangan nan gemulai itu akan mengambil secara paksa pisau dari tangan mungil si gadis manis <baca aku> dan memberikan contoh dengan energi yang terlampau banyak.


hingga membentuk suara "CTAK CTAK CTAK" di papan telenan.. dan kemudian si gadis manis menirukannya.

dari mengiris, mengaduk , menggoreng. hal yang sama selalu terjadi..
dan itu semua menyadarkanku bahwa memasak juga ada ATURANNYA.

entah mengapa jika memasak dirumah selalu seperti ini.


selalu saat liburan --> selalu ada tes kemampuan --> jika salah --> mari mendengarkan celotehan --> dan kemudian kita contoh langkah penyelesaian dan tara .... makanan jadi dengan lezat dan nikmat..

dan untungnya, setiap memasak aku tak pernah menciptakan kegosongan., kecuali jka masak nasi goreng. hahaha.. <jangan suruh aku memasak nasi goreng walau itu dengan bantuan orang lain, karena hanya ada satu jawaban yang akan kau ucapkan ketika kau memakannya yaitu "MASAKAN APA INI !!!"> (dan lebih dari 10 korban telah mengatakannya)


3 komentar:

Anonim mengatakan...

ku rasa aku aja yang seperti itu . ternyata ada juga ya ? pembantu umum. >,<

Unknown mengatakan...

loha salam kenal ya :)

Fannara mengatakan...

Loha juga.. salam kenal juga ^_^
makasih sudah mampir... :)